Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jual Buku Teori Budaya dan Budaya Pop

Judul: Teori Budaya dan Budaya Pop: Memetakan Lanskap Konseptual Cultural Studies
Penulis: John Storey
Penerbit: Qalam, 2003
Tebal: 330 halaman
Kondisi: Bekas (bagus)
Stok kosong


Secara garis besar buku ini memiliki tujuan: pertama, mengantarkan para mahasiswa dan pembaca lainnya yang tertarik pada kajian budaya pop kontemporer; kedua,  mengusulkan peta perkembangan cultural studies melalui suatu pembahasan serangkaain teori dan metode untuk mengkaji budaya pop. Cultural studies mengandung wacana yang berlipat ganda; bidang ini memuat bidang sejarah yang berbeda. Cultural studies merupakan seperangkat informasi; ia merekam momen-momen di masa lalu dan kondisi krisisnya (conjuncture) sendiri  yang berbeda. Cultural studies mencangkup berbagai jenis karya yang berbeda. Ia senantiasa merupakan seperangkat informasi yang tidak stabil. Ia mempunyai banyak lintasan; kebanyakkan orang telah mengambil posisi teoritis yang berbeda, kesemuanya teguh paada kependiriannya.

Cultural studies didasarkan marxisisme menerangkan cultural studies dalam dua cara fundamental. Pertama, memahami makna-makna dari teks atau praktik budaya, kita harus menganalisis dalam konteks sosial dan historis produksi dan konsumsinya. Kedua, yang diambil dari marxisme adalah pengenalan bahwa masyarakat industrial kapitalis adalah masyarakat yang disekat-sekat secara tidak adil menurut garis etnis, gender, keturunan dan kelas. Ideologi merupakan konsep sentral dalam kajian cultural studies. Cultural studies juga menegaskan bahwa penciptaan budaya pop (praktik produksi) bisa menentaang pemahaman dominan terhadap dunia serta menjadi pemberdayaan bagi mereka yang  subordinat. Sebuah teks tidak menyandang politik atau maknanya sendiri yang telah ada dalam dirinya sendiri; tak ada teks yang mampu menjamin efek apa yang akan terjadi. Sebuah teks hanya bisa bermakna sesuatu hanya dalam konteks pengalaman dan situasi khalayaknya yang berbeda-beda. Cultural studies menurut John Storey yakni menghadirkan sederetan teori dan metode yang telah digunakan dalam cultural studies untuk mengkaji budaya pop kontemporer.